Jumper Woll Mungil Khusus Untuk Ayam

Diposting oleh Unknown

Secara alami, ayam dan jenis hewan berbulu lain akan berlindung dari hawa dingin dengan bulunya tersebut hingga perubahan cuaca yang ekstrim pun tidak begitu berpengaruh bagi mereka. Tapi nampaknya tidak semua hewan seberuntug itu. Ayam petelur dalam peternakan yang menggunakan penghangat battery misalnya. Setelah satu tahun, saat produksi telur mereka semakin menurun biasanya mereka akan dikeluarkan dari kandang dan dicampakkan begitu saja. Dan naasnya kebanyakan dari mereka sudah botak dan kurus karena sempitnya kandang sebelumya. Melihat hal itu pusat penyelamatan hewan membeli mereka dan menawarkannya sebagai binatang peliharaan. Dan Miranda McPherson, yang mengelola klub merajut Monkton kerajinan Elm Garden dan Pet Centre di Taunton berinisiatif untuk membuatkan mereka jumper woll yang hangat. Dengan begitu mereka tidak akan kedinginan sambil menunggu bulu alami mereka tumbuh kembali dengan perawatan yang tepat. Dikatak oleh Jo Eglen, yang mendirikan Rescue Little Hen tahun lalu dengan relawan lain David Doy, bahwa dia mengambil di sampai 4000 burung pada satu waktu dan sekitar 10 persen telah kehilangan bulu karena kondisi hidup mereka. Tapi kini dengan jumper woll itu mereka terselamatkan. Ada- ada saja ya orang bule kalau disini pasti udah pada dipotong jadi ayam goreng. Jangankan kepikiran bikin jaket he…