Allah telah menurunkan kitab kepada Rasul dan Nabi-Nya. Ada empat kitab Allah yang wajib kita imani dan kita ketahui nama-namanya yaitu : Taurat, Zabur, Injil, Al-Quran.
Kita wajib mengimani bahwa Allah telah menurunkan kitab Taurat, Zabur, Injil dan Al-Qur'an kepada para Nabi dan Rasul-Nya.
- Kitab Taurat.
Diturunkan kepada Nabi Musa, sebagai pedoman hidup kaum Bani Israil, isinya mengenai Ketauhidan, Hak dan Kewajiban hamba Allah, aslinya Taurat berbahasa Ibrani atau Suriani. (Q.S Al-Maidah, 5:44) dan (Q.S Al-Isra', 17:2) yang artinya :
Dan kami berikan kepada Musa kitab (Taurat) dan Kami jadikannya petunjuk bagi Bani Israil (dengan berfirman), "Janganlah kamu mengambil pelindung selain Aku"
Adapun kandungan kitab Taurat adalah :- Kewajiban meyakini ke-Esaan Allah
- Larangan menyembah Berhala
- Larangan menyebut Nama Allah dengan sia-sia
- Perintah untuk mensucikan Hari Sabtu
- Larangan mengambil Hak Oranglain
- Larangan Mencuri
- Larangan berbuat Zina
- Perintah birrul waalidain
- Larangan ingin berbuat Zina
- Dan lain-lain
- Kitab Zabur atau Mazmur
Diturunkan kepada Nabi Dawud, sebagai pedoman hidup Bani Israil, aslinya berbahasa Qibthi, isinya tentang puji-pujian kepada Allah SWT. Do'a, Zikir, serta Tausiah dan kata Hikmah. Lihat (Q.S Al-Isra', 17:55) yang Artinya :
Dan sesungguhnya kami telah lebihkan sebagian nabi-nabi itu atas sebagian (yang lain) dan kami berikan Zabur kepada Dawud. - Kitab Injil
Diturunkan kepada Nabi Isa juga sebagai pedoman hidup Bani Israil, aslinya berbahasa Aramik atau Suriani, berisi perintah kembali kepada ajaran Tauhid yang benar, Akhlak Mulia, Cara-cara membersihkan dosa, larangan bertaklid, membenarkan dan menyempurnakan kitab sebelumnya serta membimbing hidup sederhana tidak tamak (Rakus). (Q.S Al-Maidah, 5:46) Artinya :
Dan kami iringkan jejak-jejak mereka (nabi-nabi Baini Israil) dengan Isa Putera Maryam, membenarkan kitab sebelumnya yaitu : Taurat. dan Kami telah memberikan kepadanya Kitab Injil sedang didalamnya (ada) petunjuk dan cahaya (yang menerangi), dan membenarkan kitab sebelumnya yaitu : Taurat. dan menjadi petunjuk serta pengajaran untuk orang-orang yang bertaqwa. - Kitab Al-Qur'an
Diturunin kepada Nabi Muhammad saw, berbahasa Arab, isinya secara global tentang keimanan/ketauhidan, Islam dan Ihsan serta kemasyarakatan, bermacam-macam hukum,disamping meluruskan (koreksi) terhaadap kitab-kitab yang sbelumnya juga menyempurnakannya. Al-Qur'an diturunkan untuk seluruh bangsa didunia, berbeda dengan kitab-kitab sebelumnya yang dikhususkan bagi kaum rasul yang menerimanya.
Al-Qur'an merupaka Mu'jizat terbesar didunia, kandungannya tidak lekang dimakan waktu, menjawab persoalan Zaman, menjadi Obat (sifa) bahkan dapat menghidupkan/membangkitkan jiwa yang lemah/mati.
Al-Qur'an merupakan wahyu dari Allah swt yang yang diturunkan kepada Nabi Muhammad saw. Ayat-ayatnya diturunkan secara berangsur-angsur agar mudah dihafal dan difahami, masa turunnya selama 22 tahun, 2 bulan, 22 hari. Al-qur'an terdiri dari 30 Juz, 114 Surat, dan 6666 ayat.
